Mateo Kovacic Batal Menjadi Pemain Permanen Chelsea

Klub Liga Premier, Chelsea telah membuat sebuah keputusan yang bulat mengenai nasib Mateo Kovacic. Klub raksasa London Barat tersebut memutuskan untuk tidak mempermanenkan sang pemain gelandang tersebut pada musim depan.

Kovacic yang sekarang membela Chelsea adalah hasil rekrutan dari pelatih Maurizio Sarri pada musim lalu. Kovacic yang merupakan pemain dari klub La Liga, El Real dipinjam oleh Sarri untuk menjadi pemain pinjaman.

Durasi peminjaman Kovacic hanya berdurasi satu musim sehingga masa tersebut akan berakhir pada musim panas ini. Sebelumnya, Chelsea dikabarkan tertarik untuk menyewa jasa Kovacic untuk menjadi pemain gelandang permanen mereka di musim panas ini.

Namun, dari kabar yang di dengar pihak manajemen Chelsea mengambil keputsan baru yaitu tidak mempermanenkan Kovacis, hal ini didasari dari kondisi pelatih Chelsea, Maurizio Sarri yang hendak hengkang dari The Blues pada musim panas ini.

Pelatih yang telah berusia 61 tahun tersebut dikabarkan akan mengasuh Nyonya Tua. Hal tersebut tentu membuat The Blues harus mengganti pelatih pada musim depan. Karena pergantian pelatih baru, maka Kovacic dinilai tidak akan berguna untuk pelatih baru, pasalnya dahulu Kovacic di datangkan karena dinilai berguna untuk taktik Sarri yang dominan kepada penguasaan bola.

Maka dari itu, daripada Chelsea membuang uang dengan percuma, lebih baik mereka mengambil keputusan ini yaitu memulangkan Kovacic ke klub lamanya Real Madrid pada musim panas ini.

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *